BERAU – Puncak Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) ke-46 dan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke-15 Tingkat Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), yang dirangkaikan dengan Teknologi Tepat Guna (TTG) ke-5 tahun 2018 Provinsi Kaltim di Tanjung Redeb Kabupaten Berau, berlangsung sangat meriah dan penuh rasa kekeluargaan. Acara diisi dengan tampilan ragam tari khas Daerah Kaltim di Gedung Olahraga Taruna Tanjung Redeb, Senin (2/4) Malam.
Hadir pada Puncak Peringatan HKG PKK dan BBGRM tahun ini, Gubernur Kaltim H Awang Faroek Ishak bersama Istrinya yang juga merupakan Ketua TP PKK Provinsi Kaltim Hj Ence Amelia Suharni, Bupati Berau H Muharram beserta Istrinya Sri Juniarsih berikut Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Bontang Doby Rizami, Ketua TP PKK Kota Bontang, Hapidah bersama seluruh Ketua PKK, serta para wali kota, bupati dan Ketua TP PKK se Kaltim.
Pada pelaksanan Puncak Peringatan HKG PKK dan BBGRM tahun 2018 menjadi sangat spesial, karena Kelurahan Berebas Tengah Kecamatan Bontang Selatan berhasil meraih juara 1 Lomba Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) serta meraih juara 3 lomba posyandu tingkat Provinsi Kaltim yang selanjutnya akan mewakili Provinsi Kaltim pada Lomba PHBS tingkat Nasional.
Kepada media ini, Ketua TP PKK Kota Bontang Hapidah Basri Rase menyampaikan bahwa keberhasilan Kelurahan Berebas Pantai menjadi juara 1 lomba PHBS tingkat Kaltim ini merupakan keberhasilan Pemkot Bontang dan TP PKK kecamatan dan kelurahan, serta seluruh masyarakat Kota taman terkhusus warga kelurahan Berebas Tengah yang selama ini telah membiasakan diri untuk terus berperilaku hidup bersih dan sehat dalam kehidupan sehari-hari.
“Alhamdulillah malam ini kita berhasil mengukir sebuah prestasi yang membanggakan di tingkat provinsi. Saya secara pribadi dan setelah menerima penghargaan juara 1 lomba PHBS yang diwakili oleh Kelurahan Berebas Tengah yang selanjutnya akan mewakili provinsi Kaltim di tingkat nasional. Memaknai pretasi tersebut saya mengajak seluruh masyarakat Kota Bontang. mari bersama-sama kita biasakan hidup dengan PHBS. karena dengan PHBS hidup kita akan menjadi sehat walafiat.” ungkap Hapidah.
Lebih lanjut Hapidah menyampakan bahwa Juara 3 pada lomba posyandu di tingkat Provinsi Kaltim juga sebagai salah satu prestasi yang patut dibanggakan. Karena hal tersebut menjadi bukti nyata kinerja PKK sebagai mitra pemerintah dalam hal pemberdayaan kesejahtetaan, kesehatan seluruh masyarakat Kota Taman.
“Saya meminta prestasi yang kita raih ini harus kita pertahankan dan ditingkatkan, karena saya yakin kita bisa, dan sebagaimana agenda HKG dan BBGR, insya Allah Selasa (hari ini, red. ) TP PKK Kota
akan mengikuti 9 lomba lagi. Semoga kita kembali bisa meraih gelar juara,” harapnya. (hms7)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: