BONTANG – Dalam rangka merayakan HUT ke-19, Paguyuban Arema Bontang menggelar sejumlah kegiatan sosial kepada masyarakat. Salah satunya, menggelar donor darah yang pelaksanaannya dirangkaikan dengan Jalan Sehat HUT ke-8 Bontang Post, Minggu (18/11) kemarin. Selain donor darah, mereka juga melaksanakan Kenduri Jiwa, Senin (19/11) tadi malam. Kedua kegiatan tersebut dilaksanakan di Lapangan Parikesit, Bontang Baru.
Junaidi, Ketua Paguyuban Arema Bontang mengatakan, sebagai bagian dari elemen masyarakat Bontang, Paguyuban Arema Bontang turut memiliki tanggung jawab sosial dan moral terhadap masyarakat. Sehingga di usianya ke-19 ini, diharapkan Paguyuban Arema Bontang bisa lebih solid dalam mewujudkan kontribusi terhadap masyarakat.
“Sesuai tema yang kami angkat yaitu Kenduri Jiwa, memiliki arti agar belajar memahami diri sendiri, memahami orang lain dalam bentuk kerjasama, untuk bergandengan secara damai mewujudkan masyarakat yang damai khususnya di Bontang,” tuturnya.
Dalam acara Kenduri Jiwa yang digelar tadi malam, juga dirangkai dengan selawatan, pelantikan pengurus paguyuban, pertunjukan seni, serta bakti sosial berupa pembagian sembako gratis kepada masyarakat yang membutuhkan. Kegiatan ini kata Junaidi, sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat sekaligus melestarikan budaya Indonesia.
“Harapan kami lainnya, semoga di tahun politik ini, seluruh elemen masyarkat bisa menciptakan kondisi damai dan lancar, sehingga bisa memilih pemimpin-pemimpin yang peduli dengan masyarakat dan bangsa Indoensia,” pungkasnya. (bbg)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post