SANGATTA – Anggota Komisi D Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutim, Agus Aras menilai saluran drainase di sepanjang Jalan APT Pranoto perlu dibersihkan. Pasalnya, setiap hujan deras mengguyur Sangatta, mengakibatkan sepanjang jalan tersebut digenangi air.
Agus menuturkan, melihat genangan air terus menjadi momok di sepanjang jalan tersebut, dia bersama warga sepakat gotong royong membersihkan saluran air khususnya di RT 50, 58, dan 59. Tujuannya adalah untuk mencegah genangan air tersebut tidak semakin parah. Karena diakui Agus, bila sampai hujan deras, baik jalan, rumah, dan kios warga pasti tergenang oleh air.
“Rencananya kegiatan ini akan rutin kami lakukan. Karena hasil kerja bakti tersebut, cukup mempengaruhi saluran air yang sebelumnya buntu kini menjadi lancar,” jelasnya, Senin (12/3) kemarin.
Pria yang juga Ketua Frakasi Demokrat itu pun berharap, kesadaran warga tidak membuang sampah pun menjadi hal utama juga. Sejatinya, dari hasil bersih-bersih belum lama ini yang diikuti camat Sangatta Utara, organisasi masyarakat (ormas), ketua RT dan warga. Begitu Banyak sampah yang menyumbat di saluran air.
“Sangat bermanfaat sekali bersih-bersih ini, karena bisa menjadi solusi sementara mencegah genangan air tersebut. Meski, perbaikan drainase di beberapa titik perlu juga dalam pencegahan tersebut,” paparnya.
Dia pun berharap, terkait hal tersebut, dinas terkait dapat segera tanggap, seperti melakukan pemeriksaan dan perawatan demi mencegah genangan air tersebut tidak terus terjadi berulang-ulang.
“Semoga semua pihak dapat bekerja sama, sehingga hal ini tidak menjadi masalah yang berlarut-larut terus,” pungkasnya.(ver/adv)
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Saksikan video menarik berikut ini: