BONTANG – Angka pencari kerja tahun ini mengalami peningkatan sekitar 5 persen. Berdasarkan data yang dimiliki Dinas Penanaman Modal, Tenaga Kerja, dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMTK-PTSP) bahwa di tahun 2016 pencari kerja sejumlah 8.088 orang sedangkan hingga bulan Agustus 2017 total pencari kerja mencapai angka 7.250 orang.
“Ada peningkatan ini sekitar 5 persen,” ujar Kasi Informasi Pasar Kerja DPMTK-PTSP Riduansyah.
Pertambahan pencari kerja ini disebabkan adanya perpindahan penduduk dari luar Bontang. Mengingat, faktor daerah industri menjadi daya tarik penduduk luar Bontang untuk mengadu nasib di kota Taman ini.
Untuk mengantisipasi peningkatan pencari kerja, DPMTK-PTSP bekerjasama dengan Balai Latihan Kerja (BLK) Provinsi Kaltim, Kementerian Ketenagakerjaan, dan BLK Pusat mengadakan berbagai pelatihan. Kerja sama ini dikarenakan keterbatasan dana sehubungan dengan kondisi keuangan daerah.
Adapun lowongan kerja mengalami penurunan dibandingkan tahun lalu. Di mana tahun ini hingga Agustus terdapat 1.303 jumlah lowongan kerja berdasarkan jabatan sedangkan tahun lalu mencapai sekitar 1.900 lowongan kerja.
“Ini dari data yang disampaikan perusahaan, berdasarkan aturan tenaga kerja di sini, semua perusahaan harus mendaftarkan lowongannya ke sini. Baik itu satu maupun 2 lowongan juga tetap masuk di sini,” tambahnya.
Begitupula dengan penempatan kerja jika dibandingkan dengan tahun lalu drastis penurunannya. Tahun lalu 1.759 orang berhasil menempati posisi kerja sehubungan dengan lowongan yang dibuka oleh perusahaan. Akan tetapi untuk tahun ini hingga September masih mencapai 1.234 orang.
Belum selesainya proses seleksi dan adanya kualifikasi dari lowongan yang tidak terpenuhi menjadi faktor angka penempatan kerja yang masih minim. Terkait kualifikasi, DPMTK-PTSP akan melobi perusahaan jikalau memasang grade yang tinggi.
“Kita hanya memfasilitasi, perusahaan yang menentukan segala kualifikasi. Cuma kami perhatikan gradenya kalau terlalu tinggi sebisa mungkin kami nego dengan perusahaan,” ujarnya.
Jikalau hingga proses lobi belum juga mendapatkan pencari kerja maka DPMTK-PTSP akan melempar lowongan tersebut ke tingkat provinsi. (*/ak)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: