SANGATTA – Salah satu olahraga yang bakal dipertandingakan dalam Porprov Kaltim nanti ialah cabor Open Water Swimming atau berenang di perairan terbuka. Cabor ini akan dipertandingkan di Kecamatan Sangkulirang.
Dikatakan Bupati Kutim Ismunandar, Sangkulirang dipilih bukan tanpa alasan. Alasan utama ialah untuk memperkenalkan kecamatan tertua dan tentunya potensi wisata andalan yakni Karst Mangkalihat.
“Sambil menyelam minum air. Artinya, sambil bertanding memperkenalkan wisata Kutim. Ini pertimbangan kami pilih Sangkulirang,” ujar Bupati kemarin malam.
Sebenarnya, kesepakatan awal Open Water Swimming akan dilaksanakan di Bontang. Tetapi, karena pertimbangan lain, akhirnya dipindahkan.
“Namun nomor lainnya seperti renang lintasan (kolam) tetap di Bontang,” kata Bupati.
Alasan lain kata Ketua PB Porprov tersebut, venue di Kutim, khususnya Sangkulirang tak kalah menarik dari Bontang. Bahkan, daerahnya sudah dikenal hingga ke luar negeri.
“Jika di Kutim ada, kenapa harus di tempat lain. Di Sangkulirang cukup baik. Bentangan perairan baharinya representatif. Nama Sangkulirang juga sudah terdengar hingga luar negeri yaitu dari Australia hingga Korea,” katanya.
Mantan Sekda ini juga menuturkan, untuk memperkenalkan Kutim khususnya kawasan laut, Pemkab Kutim, sudah menyediakan media khusus untuk meliput.
“Khusus hari H nanti, kami sudah merekrut tim jurnalis dari MNC TV untuk meliput kegiatan cabor renang perairan ini,” katanya.
Ditambahkan Ismu, terkait lokasi renang, hari ini tim technical delegate (TD) KONI Kaltim akan berkunjung ke Sangkulirang untuk menentukan spot.
“Sudah dicek kondisi perairan Teluk Sangkulirang steril dan aman dari gangguan binatang liar,” tegasnya. (dy)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post