BONTANG – Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang mengapresiasi prestasi SMA Yayasan Pendidikan Vidya Dahana Patra (YPVDP) Bontang yang berhasil mengharumkan nama Kaltim, khususnya Bontang di kancah Nasional. Sekolah yang lebih dikenal SMA Vidatra ini masuk peringkat 100 Nilai Ujian Nasional (UN) tertinggi di seluruh Indonesia.
Merupakan satu-satunya sekolah di Kaltim meraih prestasi tersebut. SMA Vidatra berada di peringkat 84, dengan nilai Bahasa Indonesia 84.68, Bahasa Inggris 84.14, Matematika 73.42, Fisika 81.61, Kimia 81.97, dan Biologi 79.49, dengan rata-rata nilai 80.83.
Wali Kota Bontang, Neni Moerniaeni mengatakan pencapaian yang diperoleh SMA Vidatra ini merupakan salah satu bukti bahwa Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Bontang terbaik di Kaltim. “Vidatra menjadi yang terbaik kita apresiasi,” ungkapnya saat ditemui usai Rapat Paripurna di Kantor DPRD Bontang, Jalan Moeh Roem Selasa (11/6/2019).
Prestasi tersebut, kata Neni, harus dapat diikuti oleh sekolah-sekolah lainnya di Bontang dan juga Kaltim. Sehingga, ia menyarankan agar sekolah-sekolah lainnya dapat belajar ke sekolah yang berada di lingkungan PT Badak NGL tersebut. “Kalau perlu kita belajar ke Vidatra, kenapa bisa begitu,”
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Bontang, Ahmad Suharto menerangkan pencapaian prestasi ini merupakan bentuk kerja keras yang dilakukan oleh pihak sekolah, guru, murid, dan Pemkot. Oleh sebab itu dia memberikan apresiasi.
Bahkan pihaknya juga berencana memberikan penghargaan terhadap sekolah-sekolah yang berprestasi. “Tahun ini Dinas Pendidikan akan memberikan penghargaan, cuman saya belum tahu bentuknya apa,” katanya.
Sedangkan Kepala SMA YPVDP, Rahmat Taufiq mengucapkan terima kasih kepada seluruh guru, murid, orang tua murid, dan Pemkot yang selama ini telah bekerja sama dengan baik dalam mendukung proses belajar mengajar. Hingga akhirnya dapat meraih hasil baik di tingkat Nasional. “Terima kasih atas kerja samanya,” ucapnya. (Zaenul/adv)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: