bontangpost.id – Blangko Surat Izin Mengemudi (SIM) di Satlantas Polres Bontang mengalami kekosongan beberapa pekan terakhir ini. Alhasil, selama stok blangko kosong, masyarakat diberi surat keterangan, sebagai pengganti SIM sementara.
“Iya kosong, tapi pelayanan tetap jalan,” kata Kasat Lantas Polres Bontang AKP Edy Haruna.
Kelangkaan blangko ini kata Edy tak hanya terjadi di Bontang, tapi seluruh daerah di Kaltim. Dia pun belum bisa memastikan kapan blangko SIM kembali tersedia.
“Tapi kami sudah mengajukan, semoga secepatnya datang,” katanya.
Selama mengalami kekosongan, pihaknya telah mengeluarkan sebanyak 732 surat keterangan kepada pemohon SIM. Angka ini akan terus bertambah, seiring banyaknya masyarakat yang mengurus SIM.
“Surat keterangan itu fungsinya juga sama, nanti kalau blangko sudah ada, boleh langsung ditukar ke Polres, kami umumkan pasti,” tutupnya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post